Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Puncak Acara Kedaulatan Pangan Diguyur Hujan

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 19 November 2017 - 14:32 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Puncak acara Kedaulatan Pangan dan Energi melalui produk unggulan daerah yang dipusatkan di lokasi pameran Temanggung Tilung, Palangka Raya diguyur hujan. Sekitar arena pun muncul banyak genangan air.

Ini berlangsung sesaat setelah Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT), Eko Sandjojo yang datang bersama Gubernur Kalteng Sugianto Sabran tiba di lokasi acara, Minggu (19/11/2017) sekitar pukul 10.00 WIB. Menteri juga dalam rangka membuka Pameran Produk Unggulan Daerah.

Meski demikian, pelaksanaan acara tetap dilangsungkan, di tengah guyuran hujan. menteri Eko memberikan arahan bagaimana presiden memfokuskan pembangunan RI dari pinggiran, dengan besarnya anggaran dikucurkan langsung ke desa.

Bahkan di sela paparan menteri, angin cukup kencang menerpa tenda. Sayangnya, tenda yang bocor tidak diantisipasi Event Organizer. Banyak tamu undangan berpindah cari aman.

"Dalam tiga tahun ini, sudah terkucur Dana Desa sebesar Rp 120 triliun. Bukan hanya itu saja, yang mengucur ke desa dari beberapa program di 11 kementerian lembaga telah mencapai Rp 600 triliun," sebut Mendes. (ROZIQIN/B-11)

Berita Terbaru