Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Surakarta Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Panwaslu Samakan Persepsi Dengan Berbagai Pihak Demi Sukseskan Pemilu

  • 21 November 2017 - 15:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun- Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Gunung Mas menggelar rapat koordinasi dengan kepolisian, TNI, kejaksaan, tokoh masyarakat, tokoh adat, dan pihak terkait lainnya.

Rapat koordinasi itu dalam upaya menyukseskan pemilihan kepala daerah 2018 dan pemilu legislatif serta pemilihan presiden pada 2019. Rapat dilaksanakan di salah satu hotel di Kota Kuala Kurun, Selasa (21/11/2017).

"Bila sudah ada kesamaan persepsi, kita yakin pelaksanaan pilkada maupun pemilu di daerah ini dapat berlangsung sukses," ujar Ketua Panwaslu Kabupaten Gunung Mas Walman Tristianto.

Pada kesempatan itu, Walman berkesempatan menjelaskan terkait tugas dan fungsi Panwaslu, khususnya dalam mengawal pelaksanaan pesta demokrasi, baik pilkada maupun pemilu. Namun demikian, lanjutnya, Panwaslu tidak bisa bekerja sendiri dan harus mendapat dukungan dari semua stakeholders.

"Hal itu supaya pilkada dan pemilu terlaksana dengan baik dan sesuai aturan serta ketentuan yang berlaku," cetusnya.

Ia menambahkan, tugas Panwaslu adalah melakukan pengawasan terhadap pelangaran, baik oleh penyelengara pemilu dalam hal ini KPU maupun peserta pemilu. Pelaku pelanggaran akan ditindak sesuai aturan yang berlaku. Sedangkan bila ada pelangaran pidana pemilu, penanganannya akan melibatkan tim terpadu. (EPRA SENTOSA/B-3)

Berita Terbaru