Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pendidikan Karakter Harus Ditanamkan Sejak Dini

  • 21 November 2017 - 17:45 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Pendidikan karakter harus ditanamkan kepada anak sejak usia dini. Hal itu disampaikan Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat dalam sambutannya saat membuka kegiatan lokakarya panduan sekolah ramah anak di Aula Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas, Senin (21/11/2017). Kegiatan ini diikuti oleh ratusan guru di Kabupaten Kapuas.

"Saya meminta kepada guru-guru untuk terus mendidik anak-anak kita di Kabupaten Kapuas ini agar bisa menjadi orang-orang yang cerdas dan berakhlak baik," kata Ben Brahim.

Ia melanjutkan saat ini telah terjadi pergeseran akibat perkembangan zaman. Sehingga peran dan tanggung jawab guru menjadi lebih besar untuk bisa mendidik generasi muda agar tidak hanya cerdas namun juga punya karakter sesuai budaya Bangsa Indonesia. 

"Salah satu upaya pendidikan karakter ini yakni dengan mengangkat guru-guru kontrak dan tenaga kesehatan dari warga sekitar untuk ditempatkan di wilayah terpencil," terang dia.

Kegiatan ini diselenggarakan atas kerjasama Dinas Pendidikan (Disdik) Kapuas, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kapuas, dan Penerbit Erlangga. Panitia mendatangkan Sekretaris Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Erlinda Iswanto untuk menjadi narasumber. (DJIMMY NAPOLEON/B-8)

Berita Terbaru