Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Minahasa Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

LPMP: Gubernur Terlalu Baik Kalau Sampai Begitu

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 23 November 2017 - 19:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya ' Kemauan Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran untuk memberi bantuan hukum kepada Kepala SMAN 1 Palangka Raya, BS ternyata menimbulkan efek kurang baik bagi sebagian pihak.

Kepala Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Kalimantan Tengah, Krisnayadi Toendan justru menilai langkah Sugianto itu terlalu baik. Tapi di sisi lain justru tidak mendidik bagi dunia pendidikan pada umumnya.

Karena itu dia pun menyayangkan langkah gubernur itu. Apalagi sampai pada menjamin sang tersangka.

Menurutnya, tidak pas jika disebutkan (bantuan itu) karena alasan manusiawi. Justru menurut Krisnayadi kurang baik bagi keberlanjutan pendidikan nantinya, karena upaya memberi efek jera sesuai koridor hukum ternyata dilakukan pembelaan.

'Apa yang dilakukan gubernur kita ini terlalu baik kalau sampai begitu. Sudah sepantasnya masalah itu dijadikan pelajaran, masih banyak kok kepala sekolah yang kompeten dan mengerti apa yang harus dilakukan,'sebut Krisnayadi kepada Borneonews.co.id, Kamis (23/11/2017).

Krisnayadi yang juga mantan kepala SMA di Kapuas ini mengingatkan kepada kepsek lainnya agar meninggalkan cara-cara lama yang bergantung kepada 'pungutan' tapi harus berorientasi kepada sikap entrepreneur dengan mengedepankan transparansi anggaran. (ROZIQIN/B-6)

Berita Terbaru