Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wakil Bupati Barito Utara Buka Rakerda I PPNI

  • Oleh Ramadani
  • 27 November 2017 - 17:30 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Wakil Bupati Barito Utara, Ompie Herby membuka Rakerda I Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) dan seminar keperawatan tentang legalitas praktik keperawatan terkait Undang-Undang Nomor 38 Tahun 2014 di Gedung Balai Antang Muara Teweh, Senin (27/11/2017).

Bupati Barito Utara, H Nadalsyah melalui Wabup Ompie Herby mengatakan pembangunan kesehatan ditujukan untuk memajukan kesejahteraan umum, meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang dalam rangka mewujudkan derajat kesehatan yang optimal sebagai salah satu unsur kesejahteraan.

'Penyelenggaraan pembangunan kesehatan diwujudkan melalui pemberian pelayanan kesehatan yang didukung sumber daya kesehatan, baik tenaga kesehatan maupun tenaga non-kesehatan,' katanya.

Dikatakan, perawat dalam melaksanakan pelayanan kesehatan berperan sebagai penyelenggara praktik keperawatan, pemberi asuhan keperawatan, penyuluh dan konselor bagi klien, pengelola pelayanan keperawatan, serta peneliti keperawatan.

Pelayanan keperawatan yang diberikan oleh perawat didasarkan pada pengetahuan dan kompetensi dibidang ilmu keperawatan yang dikembangkan sesuai kebutuhan klien, perkembangan ilmu pengetahuan, dan tuntutan globalisasi.

Pada kesempatan itu juga Ompie menyampaikan agar kegiatan Rakerda ini dan seminar ini dapat dijadikan motivasi untuk meningkatkan pengetahuan tentang keperawatan. (RAMADHANI/B-6)

Berita Terbaru