Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

HM Syairi dan Edi Hadrianto Bersilaturahmi ke Kartamulia

  • Oleh Norhasanah
  • 28 November 2017 - 07:46 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pasangan Bakal Calon (Balon) Bupati Sukamara HM Syairi dan Wakil Bupati Edi Hadrianto menggelar silaturahmi bersama masyarakat Desa Kartamulia. Kegiatan yang dilaksanakan di rumah salah satu warga diharapkan dapat meningkatkan hubungan baik antara kedua bakal calon dengan masyarakat setempat. 

"Pertemuan ini tujuannya untuk saling mengenal, agar mereka bisa melihat lebih dekat sekaligus mengenali sosok dari calon bupati dan wakil bupatinya," ucap HM Syairi,  Senin (27/11/2017).

Dalam silaturahmi tersebut, Syairi meminta doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Desa Kartamulia agar hajatnya dalam membangun Kabupaten Sukamara bisa terlaksana.

"Nanti apabila hajat ini bisa terwujud, kita akan berusaha memoles desa ini yang sudah maju agar semakin maju, sehingga masyarakatnya bisa tambah makmur dan sejahtera," ujar Syairi. 

Dalam silaturahmi tersebut, Syairi juga menegaskan bahwa dirinya dan pasangannya positif akan manju dalam Pilkada Kabupaten Sukamara tahun 2018 mendatang. 

"Pada Januari 2018 mendatang, saya dan wakil saya akan mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU)  Sukamara untuk mendaftar sebagai peserta dalam Pilkada serentak, " tuturnya. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru