Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sejumlah Desa di Katingan Kuala dan Mendawai masih Gelap

  • Oleh Abdul Gofur
  • 05 Desember 2017 - 12:56 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Sejumlah desa di wilayah Kecamatan Katingan Kuala dan Kecamatan Mendawai Kabupaten Katingan hingga saat ini masih gelap alias belum teraliri listrik PLN. Bahkan, ada desa di wilayah tersebut meski sejauh ini sudah ada jaringan listrik, mereka belum dapat menikmati listrik PLN itu.

Seperti yang dituturkan Kepala Desa Makmur Utama Kecamatan Katingan Kuala, Misran, Selasa (5/12/2017). Menurut Misran, di desanya sejak tahun 2014 lalu sudah ada jaringan listrik yang melewati desa mereka.

Akan tetapi sejauh ini warga belum bisa menyalur ataupun pasang meteran listrik baru.

Misran mengaku jika jaringan listrik yang ada tersebut terpusat di Desa Mendawai Kecamatan Mendawai. Selama ini tidak hanya mengaliri listrik di wilayah Mendawai saja, namun juga sampai ke wilayah Kecamatan Katingan Kuala.

"Sebenarnya sejak adanya jaringan listrik PLN yang masuk tahun 2014 lalu melewati desa kami, kami sangat gembira dengan harapan bisa segera menyalur, tapi ternyata sampai sekarang semua penduduk desa yang ada tidak ada satupun yang bisa menyalur," ujar Kepala Desa Makmur Utama, Misran, Selasa (5/12/2017).

Menurutnya, berdasarkan informasi yang ia terima saat itu, daya yang ada pada PLN Unit Listrik Desa (ULD) Mendawai itu tidak mencukupi jika harus mengaliri listrik ke wilayah Desa Makmur Utama itu.

"Tapi bulan Agustus 2017 kemarin PLN Mendawai dapat bantuan dua unit mesin baru, nah dengan adanya penambahan mesin baru ini kami berharap agar pihak PLN Mendawai dapat merealisasikan sekitar 100-an permohonan warga desa kami untuk pengajuan pemasangan meteran baru," imbuhnya. (ABDUL GOFUR/B-2)

Berita Terbaru