Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Maluku Barat Daya Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

MUI Kalteng Gelar Rakorda Se-Kalimantan

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 05 Desember 2017 - 19:16 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kalimantan Tengah menggelar Rapat Koordinasi Antar-Daerah (Rakorda) Wilayah V Se-Kalimantan. Rencananya, Rakordal berlangsung tiga hari (9-10/12/2017) di Asrama Haji Al Mabrur, Kota Palangka Raya.

Sekretaris MUI Kalteng Syamsuri Yusup mengatakan, ditetapkannya Kalteng sebagai tuan rumah pada tahun ini merupakan keputusan Rakorda MUI Wilayah V pada 2016 di Tanjung Selor, Kalimantan Utara, 3 Desember 2016 lalu.

"Salah satu tujuannya adalah merumuskan bentuk operasionalisasi program unggulan MUI dan program kerja sama/kemitraan dengan berbagai pihak dalam menyikapi dinamika kehidupan di era globalisasi," ujar Yusuf dalam keterangan persnya, Selasa (5/12/2017).

Rakorda, lanjut Syamsuri, juga sebagai media pembahasan masalah sosial keagamaan yang aktual di daerah, untuk dibahas, difatwakan, dan direkomendasikan dalam pertemuan.

"MUI Kalteng pernah menjadi tuan rumah penyelenggaraan Rakorda sebanyak empat kali, yaitu pada 2000, 2004, 2008, dan 2012. Yang kelima pada tahun ini."

Tema Rakorda kali ini adalah Penguatan Aqidah dan Ekonomi Umat. Di antara isu krusial yang akan dibahas adalah dialog masalah penguatan akidah umat, dan dialog penguatan ekonomi umat. (ROZIQIN/B-3)

Berita Terbaru