Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pesawaran Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wabup Gunung Mas Dapat Penghargaan Lencana Dharma Bakti

  • 08 Desember 2017 - 16:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Wakil Bupati Gunung Mas (Gumas) Rony Karlos yang saat ini juga Wakil Majelis Pembimbing Cabang Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Gumas mendapat penghargaan Lencana Dharma Bakti dari Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) Adhyaksa Dault. 

Penghargaan itu diberikan atas dedikasi dalam pembinaan dan perkembangan gerakan pramuka di Kabupaten Gunung Mas. Penghargaan diserahkan oleh Gubernur Kalteng selaku ketua Majelis Pembimbing Kwarda Kalteng saat peringatan Hari Pramuka ke-56 di Bumi Perkemahan Kambariat Tuah Pahoe, Palangka Raya, beberapa waktu lalu.

Terkait penghargaan itu, Rony Karlos mengatakan, Pemkab Gunung Mas mendukung kegiatan dan pengembangan gerakan pramuka di Kabupaten Gunung Mas, meskipun saat ini ada keterbatasan anggaran. Hal itu supaya gerakan pramuka tetap eksis di kabupaten bermoto bumi habangkalan penyang karuhei tatau.

"Walaupun dengan keterbatasan, yang penting mereka (anggota gerakan pramuka Gumas) ikut saja dalam berbagai kegiatan pramuka. Mungkin itu yang menjadi penilaian pihak eksternal, artinya Gunung Mas cukup aktif," ujar Rony.

Menurut dia, Pemkab Gumas selalu memotivasi dan mendukung kegiatan pramuka. Baik kegiatan yang dilaksanakan di Kabupaten Gumas pada tingkat provinsi, hingga tingkat nasional. Terlebih kegiatan pramuka sangat positif untuk para generasi muda. Selain Wabup Gumas ada tujuh pengurus pramuka di Gumas juga dapat penghargaan yang sama. (EPRA SENTOSA/B-2)

Berita Terbaru