Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Mamuju Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polisi Kembali Amankan Tersangka Perampok Sembako

  • 18 Desember 2017 - 09:51 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Polisi kembali mengamankan seorang tersangka perampok barang dagangan sembako yang terjadi di barak kayu nomor 1 Blok B Devisi II, PT Borneo Sawit Persada, Desa Rubung Buyung, Kecamatan Cempaga, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), beberapa waktu lalu.

Kapolsek Cempaga Iptu Syaifullah mengatakan, berdasarkan hasil keterangan Sadikin (45), tersangka tersangka yang lebih dahulu ditangkap, dalam menjalankan aksinya ia tidak sendiri. namun juga ada teman lain, yakni Hadi (33). Ia merupakan warga Cempaka Mulia Barat, Kecamatam Cempaga.

"Minggu (17/12/2017) kemarin kami berhasil mengamankan satu orang pelaku lagi yang terlibat kasus pencurian dengan pemberatan tersebut. Tersangka Hadi (33) ini juga kami tahan di sel sementara yang berada di Mapolsek Cempaga," ucap Syaifullah, Senin (18/12/2017).

Kejadian bermula saat korban sedang tidur pada Kamis (14/12/2017) sekitar pukul 00.30 WIB. Dengan menggunakan senjata tajam jenis parang, kedua tersangka membobol barak yang sekaligus warung sembako milik korban. Sebelum melakukan aksinya para pelaku sempat mengancam akan membunuh korban. Demi menyelamatkan diri, korban lalu bersembunyi dan membiarkan para tersangka menggasak sembakonya yang bernilai sekitar Rp2,7 juta. (ACHMAD SYIHABUDDIN/B-5)

Berita Terbaru