Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Poin Penting Pada RDP terkait Masalah RSUD dr Murjani Sampit

  • Oleh Naco
  • 05 Januari 2018 - 10:42 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Rapat dengar pendapat (RDP) terkait permasalahan yang belakangan ini mencuat di RSUD dr Murjani Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, digelar di aula rapat paripurna DPRD Kotim, Jumat (5/1/2017).

Wakil Ketua DPRD Kotim, Supriadi, yang memimpin RDP itu, mengatakan rapat dilaksanakan setelah ramainya pemberitaan di media. Selain, itu ada laporan langsung yang disampaikan masyarakat secara kepada DPRD.

"Ada beberapa hal yang perlu dijelaskan dalam RDP ini, setidaknya ada tiga yang kami rasa perlu dijelaskan," tegas Supriadi.

Di antaranya, adanya cuti bersama yang terjadi akhir tahun lalu, di mana menurut Supriadi ini baru kali pertama terjadi sepanjang tahun ini, selain itu adanya dokter yang pindah sehingga jadi persoalan. "Padahal selama ini pemkab selalu mengeluarkan biaya untuk meningkatkan pendidikan dokter rumah sakit," tukasnya.

Selain itu informasi lain yang sampai ke DPRD yakni fasilitas rumah sakit yang lengkap namun belum bisa dimanfaatkan dengan baik oleh pihak rumah sakit. "Tentu ini mengganggu pelayanan terhadap masyarakat, nah ini perlu penjelasan dari pihak rumah sakit," kata dia.

Menurut Supriadi mereka ingin ada perbaikan, semuanya dilakukan demi kecintaan mereka terhadap rumah sakit dalam hal memberikan pelayanan prima. Apalagi, RSUD dr Murjani Sampit merupakan rumah sakit rujukan.(NACO/B-11)

Berita Terbaru