Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tana Tidung Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tak Hanya Atap Rusak, Fasilitas Penting SMPN 4 Kota Besi Juga Terdampak

  • Oleh Usay Nor Rahmad
  • 08 Januari 2022 - 12:50 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Dampak angin kencang yang terjadi di Desa Camba, Kecamatan Kota Besi, begitu besar dialami Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 4 Kota Besi. Pasalnya, selain atap, fasilitas penting sekolah seperti komputer dan dokumen penting rusak karena air hujan masuk ke dalam bangunan. 

Camat Kota Besi, Gusti Mukafi, mengatakan pihaknya sudah menghubungi kepala desa setempat dan memintanya keterangan. Tak hanya itu pihak kecamatan juga sudah lokasi kejadian.

"Saya sudah menghubungi kepala desa Camba. Ternyata atap sekolah tertiup angin sehingga air hujan masuk ke dalam ruangan dan mengenai sejumlah komputer. Akibatnya komputer diperkirakan rusak," kata Gusti, Sabtu, 8 Januari 2022.

Diungkapkannya, pihak sekolah belum ada membuat laporan resmi terkait kejadian tersebut. Pasalnya saat kejadian, sekolah yang berada di Desa Camba, Kecamatan Kota Besi itu tengah dalam keadaan kosong karena libur semester.

"Kami memantau informasi terkininya, namun belum ada kepala sekolah melaporkan ke Kades. Sekolah harus membuat laporan ke Dinas Pendidikan Kotim yang diketahui oleh pemerintah Desa Camba dan kecamatan serta Kapolsek," tegasnya.

Gusti menuturkan, karena kepala sekolah tersebut belum ada tindak lanjut, dirinya berinisiatif untuk menghubungi kepala dinas pendidikan terlebih dahulu untuk menginformasikan kejadian ini.

"Saya sudah menghubungi kepala dinas pendidikan. Namun sifatnya hanya menyampaikan saja tidak melaporkan. Karena yang melapor harus dari pihak sekolah. Saat ini masih menunggu tanggapan dinas pendidikan dan menunggu laporan dari kepala sekolah agar diketahui apa saja kerusakannya," tandasnya. (USAY NOR RAHMAD/B-7) 

Berita Terbaru