Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Mamuju Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Damkar Barito Selatan Latih Petugas Kesehatan RSUD Jaraga Sasameh Padamkan Api

  • Oleh Uriutu
  • 03 Agustus 2018 - 16:52 WIB

BORNEONEWS, Buntok - Petugas Dinas Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP dan Damkar) Kabupaten Barito Selatan melatih petugas kesehatan di RSUDJaraga Sasameh Buntok cara memadamkan api, Jumat (3/8/2018).

Kasat Pol PP dan Damkar Barsel, Eddy Purwanto mengatakan sebelumnya mereka ini sudah diberikan pelajaran atau teori untuk 10 kelas cara memadamkan api menggunakan alat pemadaman api ringan (Apar).

“Hari ini kita lakukan praktek dengan simulasi pemadaman api menggunakan alat pemadaman api ringan,” kata Eddy Purwanto kepada Borneonews, Jumat (3/8/2018). 

Menurutnya pelatihan cara menggunakan Apar sangat diperlukan agar setiap petugas kesehatan memiliki kemampuan cara menggunakannya untuk mengatisipasi apabila terjadinya bencana kebakaran. 

Dari hasilpelatihan ini rata-rata mereka di RS Jaraga Sasameh Buntok ini bisa menggunakannya baik itu perempuan mapun laki-lakinya.

Artinya, jika ada kebakaran maka mereka bisa memadamkan api sebelum menjadi besar. 

Dia menambahkan, kegiatan ini dilaksanakan merupakan salah satu upaya indikator penilaian akreditasi paripurna di RS Jaraga Sasameh Buntok.  

Oleh karena itu pihaknya diminta oleh RS memberikan penjelasan tentang cara memadamkan api menggunakan APAR. Ini tentu sangat penting karena RS merupakan tempat pelayanan masyarakat umum. (URIUTU DJAPER/B-6)

Berita Terbaru