Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Konawe Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Barito Utara Tingkatkan Kualitas Tenaga Kesehatan Melalui Pendidikan dan Pelatihan

  • Oleh Ramadani
  • 09 Agustus 2018 - 04:00 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh– Pemerintah Kabupaten Barito Utara terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Untuk mewujudkan hal itu, ada banyak hal yang telah dilakukan. Salah satunya meningkatkan profesionalisme tenaga kesehatan di RSUD Muara Teweh.

Bupati Barito Utara Nadalsyah mengatakan, dalam peningkatan profesionalime tenaga kesehatan di RSUD Muara Teweh, pemkab telah memberangkatkan mereka untuk mengikuti pendidikan dan pelatihan teknis peningkatan kualitas pelayanan di unit gawat darurat (UGD), berupa Advance Trauma Life Support (ATLS) dan Basic Cardiac Life Support (BCLS).

“Selain itu, juga ada bimtek Elektro Kardio Grafic (EKG), mengikuti pendidikan dan pelatihan hemodialisa (HD), serta mengikuti bimtek lainnya yang mendukung tugas dan fungsi RSUD Muara Teweh dalam melaksanakan pelayanan kesehatan,” kata Nadalsyah, Rabu (8/8/2018).

Di samping itu, kata Bupati, Pemerintah Kabupaten Barito Utara juga merekrut tenaga profesi langka dan lainnya yang dibutuhkan RSUD Muara Teweh, baik melalui perjanjian kerja maupun melalui wajib kerja dokter spesialis. (RAMADANI/B-3)

Berita Terbaru