Aplikasi Rekapitulasi Pilkada 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Hasil Tes Keluar, Ini Lima Anggota Bawaslu Kotawaringin Timur

  • Oleh Naco
  • 14 Agustus 2018 - 14:20 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Kotawaringin Timur akhirnya ditetapkan setelah melalui proses seleksi cukup panjang yang dilaksanakan beberapa waktu lalu.

Namun dari lima nama anggota Bawaslu yang dimumumkan oleh Bawaslu Pusat itu hanya satu orang wajah baru. Empat di antaranya sudah pernah menjabat sebagai Bawaslu Kotim tersebut.

Mereka adalah Eka Sazli, Muhamad Tohari, Ependi, Salim Basyaib dan Muhamad Natsir.

Dari lima nama ini hanya Natsir yang baru pertama kali duduk sebagai anggota Bawaslu. Sementara empat di antaranya diisi oleh wajah lama.

"Sudah diumumkan hasilnya, rencana besok (15/8/2018) langsung dilakukan pelantikan di Jakarta," kata Tohari salah satu anggota Bawaslu yang lulus seleksi itu, Selasa (14/8/2018).

Lima nama itu diumumkan berdasarkan pengumuman Bawaslu pusat terhadap calon anggota Bawaslu Kabupaten/Kota terpilih masa jabatan 2018-2023 di 16 Provinsi di Indonesia. Dengan Nomor Pengumuman: 0615/BAWASLU/SJ/HK.01.00/VIII/2018.

Di mana pengumuman itu berdasarkan berita acara tentang penetapan calon anggota Bawaslu Kabupaten/Kota terpilih masa jabatan 2018-2023 Nomor: 0614/K.BAWASLU/HK.01.00/VIII/2018 tertanggal 13 Agustus 2018 dan atas kewenangan yang diberikan  oleh UU Nomor 7 Tahun 2017. (NACO/B-5)

Berita Terbaru