Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Membrano Raya Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ketua DPRD Inginkan Anggota Paskibra Mampu Melaksanakan Tugas

  • 15 Agustus 2018 - 22:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Ketua DPRD Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Gumer menginginkan anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) yang dikukuhkan Bupati Gunung Mas Arton S Dohong dapat melaksanakan tugas dengan baik. Sehingga menjadi kebanggaan bagi masyarakat Kabupaten Gumas.

"Anggota Paskibra telah mengikuti pembinaan dan pelatihan sehingga bisa dikukuhkan. Kita harapkan mereka mampu melaksanakan tugas untuk mengibarkan dan menurunkan Bendera Merah Putih saat peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-73 Proklamasi Kemerdekaan Indonesia," kata Gumer seusai pengukuhan anggota Paskibra Gunung Mas, Rabu (15/8/2018) malam.

Menurut Gumer, menjadi anggota Paakibra bukanlah hal yang mudah. Mengingat seleksi dilakukan dengan ketat di SMA maupun SMK yang tersebar di wilayah kabupaten bermoto bumi habangkalan penyang karuhei tatau.

Dengan demikian, lanjut politisi PDIP itu, menjadi anggota Paskibra merupakan suatu kebanggaan. "Semoga anggota Paskibra bisa menjadi contoh bagi generasi muda di Kabupaten Gunung Mas," cetusnya. (EPRA SENTOSA/B-2)

Berita Terbaru