Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Petani di Kobar Kembangkan Melon dan Semangka dengan Sistem Tumpang Sari

  • Oleh Andreansyah
  • 21 Agustus 2018 - 22:42 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Nuryanto, seorang petani buah di Desa Pasir Panjang, Kotawaringin Barat berinovasi menggarap tanamannya dengan sistem tumpang sari. Hasilnya, keuntungan yang diraih bisa dua kali lipat.

Nuryanto berani mencoba sistem tumpang sari untuk pengembangan buah melon dan semangka. Pola ini memang jarang ditemui di Kotawaringin Barat.

"Selama ini yang sering itu tumpang sari cabai dan tomat atau lainnya. Sedangkan melon dan semangka sepertinya belum ada," kata Nuryanto, Selasa (21/8/2018). 

Tumpang sari merupakan suatu bentuk pertanaman campuran (polyculture) berupa pelibatan dua jenis atau lebih tanaman, pada satu areal lahan tanam dalam waktu yang bersamaan.

Dan hasilnya pun menjanjikan. Usaha ini dilakoninya setelah melihat potensi perkembangan buah di Kobar cukup tinggi. Hal itu pun menjadi peluang bisnis yang menjanjikan.

Nuryanto akan terus mencoba dan mengembangkan buah-buahan yang lain dengan sistem tumpang sari itu. (ANDREANSYAH/B-11)

Berita Terbaru