Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Pasuruan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPRD Kapuas Imbau Pelaku Usaha Utamakan Keselamatan Transportasi Sungai

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 24 Agustus 2018 - 14:42 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas – Transportasi sungai masih banyak digunakan warga di Kabupaten Kapuas walaupun jalan darat sudah terhubung ke wilayah perdesaan.

Tapi sungai masih menjadi pilihan masyarakat untuk bepergian dan beraktivitas, keselamatan transportasi di sungai harus menjadi yang utama dengan adanya fasilitas keselamatan lengkap untuk para penumpang.

Karena itu Anggota Komisi III DPRD Kapuas, Madiansyah mengimbau masyarakat atau pelaku usaha fery penyebrangan agar mengutamakan keselamatan transportasi air.

Untuk itu diharapkan agar pengawasan di seluruh pelabuhan yang ada supaya jalur perhubungan air tetap berjalan dengan baik dan lancar.

“Kami selalu mendukung sosialisasi dan himbauan tetapi juga harus seiring dengan pengawasan kepada seluruh alat transportasi air yang ada dapat dilakukan dengan pengecekan kelengkapan untuk menjamin keselamatan para pengguna transportasi air,” ucap Madi, Jumat (24/8/2018).

Madiansyah membeberkan bahwa akan selalu mendorong pengelolaan sektor perhubungan yang ada supaya dapat dilakukan secara maksimal oleh dinas perhubungan serta beberapa instansi lain supaya dengan pengelolaan dermaga yang baik, pengecekan alat transportasi yang bagus maka kelancaran dalam jalur perhubungan sendiri dapat berjalan sebagaimana mesti.

Dengan melakukan pengawasan secara terus menerus mengawasi keberadaan transportasi air yang ada maka akan mencegah terjadinya hal yang tidak diinginkan dan masyarakat selalu mematuhi tata tertib yang ada untuk kelancaran serta keamanan berpergian di perairan.

“Pemilik angkutan sungai ini agar selalu taat aturan demi keselamatan dan petugas pelabuhan diminta untuk mengecek mesin jumlah dan kelayakanan penumpang dalam setiap keberangkatan," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-6)

Berita Terbaru