Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Badung Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sebulan Ada 452 Hotspot di Kotim

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 24 Agustus 2018 - 21:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Bandara H Asan Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), memantau ada 452 hostpot di daerah ini dalam sebulan, yakni terhitung mulai 16 Juli 2018 hingga 24 Agustus 2018 ini.

"Untuk total hotspot di Kotim pada sebulan terakhir yakni mencapai 452 titik. Itu terpantau di beberapa kecamatan yang ada di daerah ini," ujar Kepala BMKG Bandara H Asan Sampit Nur Setiawan, Jumat (24/8/2018).

Pantauan hotspot paling banyak terdapat di daerah selatan Kotim, yakni di Kecamatan Mentaya Hilir Utara, Mentaya Hilir Selatan, Pulau Hanaut, dan juga Teluk Sampit.

Dari pantauan tersebut, terbanyak terjadi di Mentaya Hilir Selatan, dengan ratusan  hotspot. Hal itu terjadi karena hingga saat ini di daerah tersebut kebakaran lahan belum juga berhasil dipadamkan. Bahkan, sudah ratusan water bombing juga tidak membuat api padam.

"Paling banyak di daerah Selatan Kotim, terutama di Mentaya Hilir Selatan," kata Nur.

Dirinya menerangkan, sampai saat ini kemarau masih terjadi dan belum ada tanda-tanda turunnya hujan.

"Kemungkinan hujan dalam waktu dekat masih tipis, karena dari prediksi musim kemarau baru akan berakhir pada September hingga Oktober 2018 mendatang," terang Nur. (MUHAMMAD HAMIM/B-2) 

Berita Terbaru