Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DKPP Pastikan Seluruh Hewan Kurban di Palangka Raya Layak Konsumsi

  • Oleh Testi Priscilla
  • 25 Agustus 2018 - 13:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya- Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Masyarakat Verteriner (Kesmavet) pada Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Palangka Raya, Sumardi, memastikan seluruh hewan kurban yang dipotong pada Hari Raya Idul Adha layak untuk dikonsumsi.

Kepastian itu diperoleh setelah petugas DKPP melakukan pemeriksaan pada jeroan hewan kurban yang telah disembelih masyarakat di beberapa tempat di Kota Palangka Raya.

"Kita sudah mengecek dengan cara mengambil sampel jeroan dari delapan masjid di Palangka Raya. Sampel kami pilih secara acak dan kami memeriksa jeroan sapi kurban yang telah disembelih sendiri oleh masyarakat. Hasilnya, kami dapat menyatakan jeroan sapi kurban tersebut layak dikonsumsi masyarakat," kata Sumardi, Sabtu (25/8/2018).

Hasil pemeriksaan yang dilakukan tim yang terdiri dari dokter hewan dan paramedis peternakan, lanjut Sumardi, menyatakan jeroan hewan kurban mulai dari hati, jantung, usus, dan sebagainya, layak konsumsi.

Sebelumnya, pihak DKPP juga telah melakukan pemeriksaan kondisi fisik hewan kurban di sejumlah wilayah di ibu kota Provinsi Kalimantan Tengah ini.

"Hasilnya, secara umum juga bisa dikatakan seluruh hewan layak dijadikan kurban. Mengacu hasil pemeriksaan saat Idul Adha, daging dan jeroan sapi kurban juga layak untuk dikonsumsi," katanya. (TESTI PRISCILLA/B-3)

Berita Terbaru