Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kutai Barat Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sopir Ngantuk, Mobil Kantor Pos Masuk Jurang 

  • Oleh Ramadani
  • 30 Agustus 2018 - 17:40 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh – Diduga karena sopir mengantuk mengakibatkan kecelakaan tunggal sebuah mobil Kantor Pos Indonesia masuk ke jurang.

Mobil Kantor Pos tersebut dikendarai Suhartono (58) warga Menteng, Kecamatan Jekan raya, Palangka Raya yang akan menuju Buntok dari Muara Teweh.

Peristiwa ini terjadi pada Rabu (29/8/2018) sekitar pukul 17.00 WIB di Desa Tapen Raya, Kecamatan Gunung Timang, Kabupaten Barito Utara. 

Kasat Lantas Polres Barito Utara melalui Kanit Laka A Rahman menjelaskan, dari kecelakaan tersebut sopir mengalami luka ringan di bagian kepala tepatnya di pelipis sebelah kanan.

“Diduga sopir mengantuk , hingga masuk ke jurang, di tikungan KM 70 Desa Tapen Raya. Dari keterangan sopir, dirinya kaget pada saat di tikungan sehingga langsung membanting setir,” ucap Rahman kepada Borneo News, Kamis (30/8/2018).  

Dikatakan Rahman, mobil Pos tersebut saat ini masih berda dilokasi, karena belum bisa di evakuasi. Dalam mobil tersebut, juga terdapat muatan berupa paket. “Untuk mengevakuasi mobil harus menggunakan alat berat atau truk besar, karena posisi mobil jauh dari jalan raya,” terangnya.(RAMADHANI/B-5)

Berita Terbaru