Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kalteng Putra Posisi Dua Klasemen Sementara Usai Tumbangkan Madura FC

  • Oleh Budi Yulianto
  • 10 September 2018 - 22:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Ambisi Kalteng Putra untuk menumbangkan Madura FC di Stadion Tuah Pahoe, Palangka Raya pada Senin (10/9/2018) sore, akhirnya sukses. Tim berjuluk Laskar Isen Mulang ini menang tipis dengan skor 1-0.

Kemenangan tersebut menghantarkan anak didik Kas Hartadi naik peringkat dua klasemen sementara wilayah Timur, Liga 2 Indonesia.

Pasalnya, di hari yang sama, PSS Sleman juga menang kala melawan PSBS Biak. Skor akhir adalah 3-0. Dengan hasil tersebut, PSS Sleman menempati posisi teratas klasemen sementara dengan raihan 31 poin.

Sedangkan Kalteng Putra mengumpulkan 29 poin. Untuk Madura FC berada di peringkat tiga dengan 28 poin.

Sementara itu, kemenangan Kalteng Putra atas Madura FC berkat tendangan kapten tim, Taufiq melalui titik putih. Ini karena wasit menilai salah satu pemain Madura FC melakukan pelanggaran di kotak terlarang.

Di babak kedua, Kalteng Putra digempur tim tamu. Sempat terlihat kedodoran meladeni serangan yang dibangun oleh anak didik Salahudin tersebut.

Namun, serangan itu tidak mampu mengguncangkan jaring gawang yang dijaga Riki Pambudi. Sesekali, Kalteng Putra melakukan serangan balik. Bahkan nyaris berbuah gol lewat tendangan Kushedya Hari Yudo.

Sayangnya, bola melenceng ke kiri gawang. Skor 1-0 pun bertahan hingga laga usai. (BUDI YULIANTO/B-2)

Berita Terbaru