Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kab. Blitar Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Jamaah Haji Asal Lamandau Pulang dengan Selamat

  • Oleh Heriyadi
  • 17 September 2018 - 08:46 WIB

BORNEONEWS, Nanga Bulik - Jamaah haji asal Lamandau yang tergabung dalam kloter 10 embarkasi Banjarmasin pulang dengan selamat.

Rombongan haji berjumlah 12 orang itu disambut langsung Pj Bupati Lamandau HM Katma F Dirun bersama Sekda Arifin LP Umbing di Masjid Awaliyah kota Nanga Bulik, Sabtu (15/9/2018) pukul 13.15 WIB.

“Saya menyampaikan selamat datang kepada seluruh jamaah haji asal Kabupaten Lamandau dengan kondisi sehat dan selamat sampai ke daerah ini. Dengan ibadah haji, para jamaah dapat menyaksikan keagungan Allah SWT," ujar Pj Bupati HM Katma F Dirun di Masjid Awaliyah.

HM Katma F Dirun menambahkan, dengan kembalinya 12 orang jamaah haji ini dalam keadaan selamat dapat kembali berkumpul bersama keluarga, karena berhaji merupakan kelengkapan kesempurnaan dari ibadah-ibadah lainnya yang telah dilaksanakan.

Semangat beribadah haji yang baru saja dilaksanakan, tentu akan terus semakin meningkat untuk memakmurkan masjid, seperti halnya  semangat salat berjamaah di Tanah Suci. "Dan selalu menjadi contoh bagi seluruh masyarakat di lingkungannya, di mana para jamaah berada di tempat tinggalnya masing-masing," ungkapnya. (PP/HERIYADI/B-2)

Berita Terbaru