Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Cakupan Vaksinasi Measles Rubella di Palangka Raya Masih Rendah

  • Oleh Testi Priscilla
  • 17 September 2018 - 16:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya- Cakupan vaksinasi measles rubella (MR) di Kota Palangka Raya masih rendah. Persentasenya bahkan berada di posisi terbawah se-Kalteng bersama Kabupaten Seruyan, Murung Raya, dan Barito Utara.

Data per 13 September 2018, cakupan vaksisanasi MR di Kota Palangka Raya baru mencapai 41,98%, berada di bawah Kabupaten Barito Utara 42,57%. Namun masih di atas Kabupaten Murung Raya 41,4% dan Seruyan 39,42%.

Menyikapi hal ini, Ketua Komisi C DPRD Kota Palangka Raya Mukarramah meminta Dinas Kesehatan untuk lebih gencar lagi dalam menyosialisasikan pentingnya vaksin MR kepada masyarakat.

"Beberapa waktu belakangan, penderita campak dan MR ini sudah kian meluas di Kalimantan Tengah. Kalau tidak salah sudah ditemukan penderita klinis maupun didiagnosa terjangkit atau tertular virus tersebut. Di Kapuas hingga kamis lalu telah ditemukan 49 kasus MR dan di abupaten Barito Utara terdiagnosa 4 kasus virus yang menyerang anak-anak. Kami minta di Palangka Raya jangan sampai ada yang terjangkit seperti ini. Makanya sosialisasinya harus lebih kencang," kata Mukarramah, Senin (17/9/2018).

Bakhan, lanjut politisi Partai Nasdem itu, di Kapuas sudah dinyatakan kejadian luar biasa (KLB) campak yang menjurus pada MR. Karenanya, DPRD Kota Palangka Raya sangat berharap pemerintah kota melalui Dinas Kesehatan untuk proaktif melakukan pencegahan. Supaya penyakit MR tidak menyebar luas. Apalagi penderitanya didominasi anak-anak. (TESTI PRISCILLA/B-3)

Berita Terbaru