Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Karimun Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Heboh Ditemukan Tengkorak Manusia di Barito Timur

  • Oleh Prasojo Eko Aprianto
  • 20 September 2018 - 22:02 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Warga Desa Dorong, Kecamatan Dusun Timur dihebohkan dengan adanya penumuan tengkorak manusia, Selasa (18/9/2018). Tengkorak manusia ini bernama Galani yang kabur dari rumah sudah lebih dari lima bulan lalu.

Fakta ini berdasarkan hasil pemeriksaan saksi dan pengumpulan barang bukti serta dikuatkan dengan keterangan dari istri korban Pinit yang menjelaskan jika celana dalam yang ada bersama dengan tulang belulang ini adalah milik Galani.

Korban menghilang sejak 3 Mei 2018. Korban mengalami gangguan depresi dan stroke ringan. Kasat Reskrim Polres Barito Timur AKP Andika Rama mengatakan setelah mendapatkan laporan, maka anggotanya langsung mendatangi lokasi kejadian dan memeriksa saksi, mengumpulkan barang bukti.

Dari keterangan saksi korban bernama Galani yang menghilang sejak lima bulan lalu," katanya, Kamis (20/9/2018). Dijelaskannya penemuan ini berawal dari Heriono dan Umlut saat pergi berburu di hutan.

Ketika di tengah mereka mendengar ada suara hewan melintas masuk ke dalam semak belukar dan kemudian keduanya menelusuri masuk ke dalam semak belukar mengikuti suara hewan yang didengar.

Selang beberapa menit kemudian mereka menemukan satu buah tulang belulang dekat sungai kecil yang sudah mengering.

Kemudian keduanya merasa ketakutan kembali ke rumah. Pada keesokan harinya keduanya bersama 5 orang warga kembali ke tempat ditemukan tulang. (PRASOJO EKO APRIANTO/B-6)

Berita Terbaru