Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kab. Malang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gubernur Juga Lantik Nadalsyah Jadi Bupati Barito Utara

  • Oleh Ramadani
  • 24 September 2018 - 23:38 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Nadalsyah dan Sugianto Panala Putra dilantik secara resmi oleh Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran sebagai Bupati dan Wakil Bupati Barito Utara Periode 2018-2023 di Istana Isen Mulang, Palangka Raya, Senin (24/9/2018).

Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian (Diskominfosandi) Kabupaten Barito Utara M Iman Topik mengatakan rangkaian pelantikan diawali dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya, pembacaan keputusan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, pengucapan sumpah janji/jabatan dipandu Gubernur Kalimantan Tengah, penandatanganan berita acara, pengucapan sumpah/janji.

Selanjutnya dilaksanakan penandatanganan berita acara, pemasangan, penyematan tanda pangkat jabatan, penyerahan Keputusan Menteri Dalam Negeri, pengucapan kata-kata pelantikan, penandatanganan fakta integritas, dilanjutkan sambutan Gubernur Kalimantan Tengah dan diakhiri dengan pembacaan doa bersama.

Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Barito Utara bersamaan dengan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lamandau, Seruyan, Sukamara, Katingan, Kapuas, Pulang Pisau, Barito Timur, dan Murung Raya, serta Walikota dan Wakil Walikota Palangka Raya.

"Sebelum acara dilaksanakan, Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran didampingi Wakil Gubernur Habib Said Ismail dan rombongan Bupati dan Wakil Bupati terpilih mengikuti historical walk berjarak empat puluh meter dari rumah dinas Gubernur menuju Aula Istana Isen Mulang," ucapnya. (RAMADHANI/B-6)

Berita Terbaru