Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Mojokerto Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kontingen Katingan Ditargetkan Dulang 34 Emas di Porprov Muara Teweh

  • Oleh Abdul Gofur
  • 17 Oktober 2018 - 06:50 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Kontingen atlet asal Kabupaten Katingan ditargetkan bisa mendulang sebanyak 34 emas dan 1 perunggu pada gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI di Muara Teweh Kabupaten Barito Utara 19-27 Oktober 2018.

"Target 34 emas dan satu perunggu bagi kontingen Kabupaten Katingan ini saya nilai wajar dan realistis, sebab pada Porprov ke sepuluh lalu Katingan berada diperingkat dua," kata Bupati Katingan Sakariyas saat pelepasan kontingen atlet menuju Muara Teweh di Kebun Raya Katingan, Selasa (16/10/2018).

Menurutnya, pada Porprov X lalu kontingen atlet Katingan mendapat 31 emas, 30 perak dan 19 perunggu.

"Saya berharap kontingen Katingan dapat mencapai atau bahkan melampaui target tersebut," harapnya.

Dalam sebuah kompetisi, kata Sakariyas kemenangan menjadi harapan yang ingin diraih.

Namun dirinya berpesan tekad untuk meraih juara juga harus dilakukan dengan nilai-nilai sprortivitas.

Pasalnya para atlet ini juga sekaligus duta olahraga dari Kabupaten Katingan. Untuk itu ia bergarap para atlet dapat menunjukan citra positif, dan menjaga sikap serta perilaku.

"Jaga tutur kata juga jalinlah persahabatan dan salurkan semua emosi menjadi energi positif agar energi pikiran dan tenaga yang telah sauara keluarkan dan kobarkan selama masa latihan dapat berbuah prestasi," imbuh Sakariyas. (ABDUL GOFUR/B-5)

Berita Terbaru