Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

BKD Siap Berikan Pembekalan bagi Peserta CPNS asal Sukamara

  • Oleh Norhasanah
  • 20 Oktober 2018 - 22:00 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sukamara akan memberikan pembekalan terhadap para peserta seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang berasal dari Bumi Gawi Barinjam.

Hal tersebut berdasarkan anjuran yang disampaikan oleh Bupati Sukamara, H Windu Subagio.

"Jika memang pimpinan menyarankan seperti itu, kami menerima. Andaikata tes CPNS dilaksanakan di Sukamara maka H-3 akan kita kumpulkan orang-orang kita," ucap Plt BKD Ahmad Zunani, Sabtu (20/10/2018).

Menurutnya, pembekalan yang akan diberikan ialah mengenai cara bagaimana agar para peserta asal Kabupaten Sukamara bisa lulus dalam seleksi tersebut.

"Jadi pembekalan itu bukan mempelajari atau membocorkan soalnya, bukan. Tetapi tips atau kiat-kiat bagaimana supaya kita bisa lulus, kemudian acara menjawab pertanyaan," terang Naning.

Naning melanjutkan, untuk narasumber yang akan pihaknya datangkan adalah warga Sukamara yang sebelumnya berhasil lulus dari tes CPNS pada tahun 2014 lalu.

"Mereka yang sudah pernah lulus ini nantinya yang akan menjadi narasumber, karena ini masih baru jadi tipsnya bisa dibagikan kepada peserta yang akan melaksanakan tes," tuturnya. (NORHASANAH/B-2)

Berita Terbaru