Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Asyik Berenang, Pelajar Tewas Tenggelam

  • 05 November 2018 - 19:06 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Seorang pelajar tewas tenggelam saat berenang bersama temannya di kolam Kecamatan MB Ketapang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim). 

Kapolsek Ketapang, AKP I Kadek Dwi Yoga Sidhimantra mewakili Kapolres Kotim AKBP Mohammad Rommel mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Minggu (4/11/2018) sekitar pukul 18.00 wib.

"Korbannya masih berstatus pelajar berusia 15 tahun," ucap Kadek, Senin (5/11/2018).

Kronologisnya berawal saat korban dijemput teman-temannya untuk berenang di kolam bekas kerukan. 

Sesampainya di lokasi, korban bersama teman-temannya pun berenang. Posisi korban berada di belakang teman-temannya. Saat naik ke daratan, rekannya kebingungan, lantaran korban tidak kunjung muncul ke permukaan.

"Teman-temannya pun lapor dengan warga sekitar dan orangtua korban. Mereka langsung melakukan pencarian dengan peralatan seadanya," jelas Kapolsek Ketapang.

Sepuluh menit berselang, korban ditemukan dengan kondisi meninggal dunia. Selanjutnya jasad korban dibawa pulang untuk segera dimakamkan. (ACHMAD SYIHABUDDIN/B-11)

Berita Terbaru