Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Lamongan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Saran Dinas Pertanian Kapuas Kepada Petani Sebelum Tanam Padi

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 06 November 2018 - 11:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Kepala Bidang Tanaman Pangan Dinas Pertanian Kabupaten Kapuas Jarwadi memberikan saran kepada petani sebelum memasuki masa tanam padi agar memperhatikan beberapa hal sehingga hasil panen nantinya dapat bagus.

"Pertama, kita menyarankan petani untuk melakukan penanaman varietas benih yanh berpola, jadi tidak hanya itu-itu saja.

Coba ambil dari benih atau varietas lain jadi berganti," ucap Jarwadi, Selasa (6/11/2018).

Kemudian, agar melakukan penanaman secara serentak atau bersamaan di lahan pertanian, guna menghindari dari ancaman hama.

"Itu kadang kala masyarakat kita itu terbentur juga dengan kondisi tenaga kerja, sehingga kapan waktu dia kosong baru ditanam. Karena dengan menanam bersamaan akan mengurangi dampak dari hama saat menanam maupun nanti panen," ucapnya.

Lebih lanjut, pihak Dinas Pertanian juga telah memfasilitasi petani dengan menyediakan, salah satunya dengan alat mesin pertanian dalam mempermudah para kelompok tani dalam menggarap lahan pertaniannya.

"Hand traktor contohnya kalau dengan memaksimalkan alat yang ada, pengolah tanah dengan mesin, maka juga akan memperbaiki struktur tanah yang akhirnya pengaruhi hasil," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-5)


TAGS:

Berita Terbaru