Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Banggai Laut Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Maulid Nabi di Rutan Palangka Raya Dirangkai dengan Tasmiahan

  • Oleh Budi Yulianto
  • 15 November 2018 - 23:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1440 H di Rutan Kelas IIA Palangka Raya dirangkai dengan pemberian nama atau tasmiahan terhadap bayi yang lahir pada Jumat (5/10/2018) lalu.

Bayi tersebut bernama Nalika Anastasya Nur Azizah. Pemberian nama secara resmi dipimpin Ustaz Algifari dengan disaksikan Kepala Rutan Akhmad Zaenal Fikri, Kadivpas Kemenkumham Kalteng Anthonius Matius Ayorbaba dan pejabat lainnya serta para warga binaan.

Bayi tersebut terlahir di RSUD dr Doris Sylvanus Palangka. Ibu dari bayi perempuan itu berinisial Dn (31). Dn terjerat hukum setelah bermain-main dengan narkoba.

Ia divonis selama 4,6 tahun. Pada saat masuk ke Rutan, kondisinya sudah hamil tua. Selain menjalani masa pidana, Dn kini juga harus merawat anaknya.

"Acara maulid hari ini memiliki makna tersendiri karena ada anak dari WBP yang diberikan nama," kata Anthonius, Kamis (15/11/2018).

"Semua mendoakan semoga kelak menjadi anak yang berguna dan solehah," imbuhnya.

Sementara itu, Fikri menambahkan, sejak lahir hingga saat ini, kondisi bayi tersebut semakin sehat. Pihaknya akan terus berupaya memberikan yang terbaik untuk tumbuh kembangnya bayi itu. (BUDI YULIANTO/B-2)

Berita Terbaru