Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kapolres Palangka Raya Imbau Waspada Aksi Pencurian

  • 17 November 2018 - 07:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Menanggapi aksi kejahatan yang banyak terjadi di Palangka Raya, Kapolres AKBP Timbul Rein Krisman Siregar mengimbau masyarakat selalu mewaspada aksi tindak kejahatan, salah satunya pencurian.

Kapolres mengatakan, kewaspadaan masyarakat serta pengawasan terhadap lingkungan harus lebih ditingkatkan agar dapat mengantisipasi tindak kejahatan, terkhususnya pencurian. Baik itu kasus pencurian dengan pemberatan (Curat) maupun pencurian kendaraan bermotor (Curanmor). 

"Masyarakat harus lebih waspada, kendaraan harus dikunci ganda, untuk rumah juga harus terkunci dengan aman, bila perlu dipasangka cctv. Bisa juga dengan menghidupkan kembali pos kamling, biar pelaku itu tidak memliki kesempatan untuk melakukan aksinya," kata Kapolres, Sabtu (17/11/2018).

Malam tadi aparat kepolisian baru mengamankan 2 Pelaku tindak kejahatan berupa pencurian. Ma (35) diamankan atas kasus pencurian dengan pemberatan (Curat), sedangkan He (27) terkait pencurian kendaraan bermotor (Curanmor).

Kedua pelaku yang diamankan di dua lokasi yang berbeda yakni di Jalan Riau dan Jalan Bukit Raya dengan hadiah timah panas dari aparat. Para pelaku pun berhasil menggasak jutaan rupiah hasil dari aksinya tersebut.

"Intinya kami tegaskan sekali lagi kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan. Jangan ragu untuk melapor kepada petugas kepolisian. Kami tentu akan menangkap dan menindak tegas para pelaku kejahatan," pungkasnya. (AGUS/B-5)

Berita Terbaru