Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kutai Kartanegara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perahu Dalam Botol Karya Warga Binaan Rutan Palangka Raya Tarik Perhatian

  • Oleh Budi Yulianto
  • 19 November 2018 - 10:56 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya- Hasil kerajinan warga binaan pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Palangka Raya mengundang perhatian pengunjung saat peluncuran Sahabat Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Kota Palangka Raya di GPU Palampang Tarung, Senin (19/11/2018).

Salah satu hasil kerajinan warga binaan yang menarik perhatian pengunjung ialah pembuatan perahu dengan bahan dasar bambu. Tidak hanya itu, perahu yang dibuat juga terlihat unik karena dapat dimasukkan ke dalam botol.

"Mengejarkannya ini butuh waktu sekitar empat hari," kata Kasubsi Bimbingan Kegiatan Rutan Kelas IIA Palangka Raya Erik Jhon Sitohang kepada borneonews.co.id.

Ia menuturkan, kerajinan tersebut murni hasil warga binaan yang sebelumnya mendapat bimbingan dari petugas Rutan.

"Ada tiga orang WBP yang mengejarkan. Salah satunya Didik. Untuk yang duanya masih pemula," imbuhnya.

Ia menuturkan, Didik sudah sembilan bulan berada dalam Rutan atas kasus penggelapan. Vonisnya 2 tahun penjara. Ketika masuk, ia sudah memiliki keahlian tersebut. Petugas tinggal memoles keahlian itu. Selain kapal, mereka juga menggarap kaligrafi. (BUDI YULIANTO/B-3)

Berita Terbaru