Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pelayanan Kesehatan di Perdesaan Dinilai Kurang Maksimal

  • Oleh Ramadani
  • 20 November 2018 - 16:50 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh– Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Denny Hermanto Sumarna, merasa pelayanan kesehatan di wilayah perdesaan dan  pedalaman kurang maksimal. Baik dari segi sarana dan prasarana maupun tenaga medis.

Denny mengungkapkan, berdasarkan hasil kunjungan kerjanya pada masa reses, didapati tenaga medis di sejumlah desa tidak menetap di lokasi atau desa tersebut. Sehingga pelayanan kesehatan kepada masyarakat kurang maksimal.

“Diharapkan tenaga medis yang ada di Kabupaten Barito Utara dapat berada atau berdomisili di wilayah yang dilayaninya. Sehingga pelayanan kepada masyarakat dapat maksimal,” ucapnya, Selasa (20/11/2018).

Menurut politisi yang sering disapa Living ini, pelayanan kesehatan yang maksimal masih terpusat di wilayah perkotaan.

Untuk itu, pemerintah kabupaten melalui Dinas Kesehatan hendkanya melakukan pemerataan pelayanan, bahkan sampai ke desa dan pedalaman.

“Pemerataan ini baik berupa sarana prasarana, tenaga medis, maupun alat kesehatan. Sehingga pelayanan kesehatan secara maksimal dapat dirasakan masyarakat sampai ke pedalaman,” ungkap Living. (RAMADANI/B-3)

Berita Terbaru