Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Diskominfo Barito Utara Kirim Pegawai Studi Banding ke Bandung

  • Oleh Ramadani
  • 29 November 2018 - 19:10 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh – Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian (Diskominfosandi) Barito Utara mengirimkan pegawai untuk studi banding ke Bandung Command Center, Jawa Barat, terkait penerapan sistem pemantauan melalui sarana CCTV pada objek keramaian publik dan vital di Muara Teweh.

“Kami telah mengirimkan tiga orang personil tim teknis ke Bandung Command Center terkait pelaksanaan pemantauan langsung dengan CCTV di daerah ini,” kata Plt Kepala Diskominfosndi, M Iman Topik, Kamis (29/11/2018)

Ia berharap, melalui hasil studi banding ini dapat menjadi bahan banding khususnya dalam penggunaan maupun penerapan sistem jaringan Fiber Optic (FO) yang akan mengintegrasikan data ke dalam server yang ada pada Dinas Komunikasi dan Informatika dan Persandian Barito Utara. 

"CCTV ini dapat terpantau selain di kantor Diskominfo dan ruang kerja Bupati Barito Utara," kata Topik.

Ia juga mengharapkan dengan adanya CCTV ini dapat memantau gangguan kamtibmas maupun kriminalitas yang terjadi dapat diminimalisasi sehingga dapat membantu Polres Barito Utara dalam menjaga keamanan.

Pada 2019 nanti pemasangan CCTV akan dilakukan kembali untuk ditempatkan di beberapa titik fasilitas umum di Muara Teweh di antaranya Bundaran Air Mancur (depan rumah jabatan bupati), stadion Swakarya, taman kota dan kawasan Water Front City (WFC) serta lanjutan pembentangan kabel fiber optic. (RAMADHANI/B-2)

Berita Terbaru