Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Lampung Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Murung Raya Imbau Pelajar Kuasai Teknologi

  • Oleh Trisno
  • 03 Desember 2018 - 12:46 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Bupati Murung Raya (Mura) Perdie mengimbau pelajar tidak hanya intensif mengesai mata pelajaran formal yang diajarkan di sekolah, namun juga mengusai teknologi sebagai bekal keterampilan.

Karena penguasaan teknologi dinilai juga merupakan hal penting untuk menunjang permintaan dunia kerja apabila sudah menyelesaikan pendidikan nanti.

“Saya yakin saat ini pelajar sudah mampu mengikuti teknologi, namun tidak hanya itu, pelajar juga harus berupaya mampu mengusai dan memahami teknologi sebagai bekal keterampilan dimasa mendatang,” kata Bupati belum lama ini.

Bupati juga menyinggung, saat ini banyak perilaku generasi muda yang memang harus dihindari, seperti penyalahgunaan narkoba, pernikahan dini, tawuran, dan pergaulan bebas lainnya karena sama sekali tidak bermanfaat.

“Masa depan yang cerah, itu yang terpenting, sebab itu persiapkan diri anak-anakku sekalian dengan keterampilan, pandai dalam ilmu formal, menguasai teknologi dan tentu harus menanamkan sikap disiplin tentu masa depan cerah itu pasti bisa diraih,” kata Bupati.

Dikatakan, keterbatasan yang ada khususnya sarana dan prasana penunjang pendidikan jangan dijadikan alasan untuk tidak berprestasi. Karena prestasi diciptakan bukan dari gendung sekolah yang mewah, namun dengan semangat belajar dan disiplin yang kuat. (TRISNO/B-5)

Berita Terbaru