Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

2019 Pembangunan di Kotim Diminta Dikebut Awal Tahun

  • Oleh Naco
  • 09 Desember 2018 - 14:50 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Wakil Ketua DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) H Supriadi mengingatkan kembali kepada jajaran pemkab Kotim untuk tahun 2019 agar pelaksanaan pembangunan hendaknya dikebut diawal tahun. 

"Pelaksanaan pembangunan di 2019 terutama untuk pekerjaan fisik hendaknya dilaksanakan di awal tahun atau triwulan pertama ,”kata Supriadi, Minggu (9/12/2018)

Karena kata dia selain berpengaruh kepada serapan anggaran juga memberikan waktu yang mendukung untuk pelaksanaan proyek fisik.

Supriadi mengatakan akumulasi waktu di triwulan pertama Januari hingga Maret dianggap cukup mulai dari pelelangan. Sehingga di bulan April itu pekerjaan fisik minimal 60 persen sudah dikerjakan.

"Dengan begitu di semester pertama kita sudah menyerap anggaran maksimal. Bukan diakhir semester dua seperti saat ini," tukasnya.

Dari itu Supriadi menedesak kepada Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) yang diketuai Sekda Kotim, H Halikinnor untuk bertanggungjawab dengan hal tersebut. 

Sekda harus bisa menekan kepala SOPD untuk  melaksanakan pembangunan diawal tahun. Jangan ditumpuk di semester kedua pelaksanaanya.

Sebab, kata Supriadi di semester kedua ini  sudah memasuki akhir tahun  akibatnya proyek itu kualitasnya tidak maksimal begitu juga dengan kontraktornya akan bekerja dengan waktu yang tidak efektif. (NACO/B-5)

Berita Terbaru