Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bantuan Pemerintah Harus Tepat Sasaran

  • 11 Desember 2018 - 13:16 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Gumer mengingatkan, bantuan dari pemerintah yang diberikan kepada masyarakat harus benar-benar tepat sasaran. 

Sehingga manfaat dari bantuan dapat dirasakan oleh masyarakat. Hal itu harus menjadi perhatian serius.

"Saat ini kan banyak program bantuan pemerintah, terutama untuk masyarakat kurang mampu. Kami harapkan jangan sampai bantuan salah sasaran," kata Gumer, Selasa (11/12/2018).

Menurut Gumer, untuk menyeleksi masyarakat yang layak menerima bantuan harus melibatkan peran aktif masyarakat. Di samping itu, PSM, TKSK, Dinas Sosial dan berbagai pihak lainnya harus selektif mendata masyarakat yang berhak menerima bantuan.

"Bila bantuan tepat sasaran, akan membawa dampak yang lebih baik untuk masyarakat yang menerima bantuan. Sehingga kehidupan akan lebih baik," ucapnya. (EPRA SENTOSA/B-2)

Berita Terbaru