Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Rokan Hilir Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Disdukcapil Seruyan akan Buat Taman Bermain sebagai Fasilitas Tunggu

  • 19 Desember 2018 - 23:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Seruyan akan membuat ruang bermain anak untuk fasilitas tunggu.

Wakil Bupati Seruyan Iswanti Darwan Ali mengatakan, pembuatan ruang bermain itu dinilai penting untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Dengan adanya ruang bermain, masyarakat bisa mengajak putra atau putrinya agar tidak bosan ketika menunggu pelayanan Disdukcapil.

"Saya sudah berbincang kepada Kepala Dinas untuk mengusulkan membuat taman bermain anak, tujuannya bagi masyarakat yang jauh-jauh datang untuk melakukan pengurusan di Disdukcapil agar anaknya dapat bermain sambil menunggu orang tuanya berurusan," ujar Wakil Bupati Seruyan, Rabu (19/12/2018).

Dirinya sudah menginstruksikan kepada pihak Disdukcapil untuk segera mengajukan anggaran untuk pembuatan fasilitas tersebut agar dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. (FARIZAN/B-2)

Berita Terbaru