Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Rembang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

HMI Kapuas Gelar Aksi Solidaritas untuk Muslim Uighur Cina

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 20 Desember 2018 - 13:26 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Kuala Kapuas menggelar aksi solidaritas untuk muslim Uighur Cina.

Aksi sebagai kepedulian terhadap sesama umat manusia tersebut dilaksanakan di Jalan Tambun Bungai Kuala Kapuas, tepatnya di sekitar taman kota pada Kamis (20/12/2018).

Selain menyampaikan orasi yang mengutuk keras perlakuan pemerintah Cina, puluhan mahasiswa itu juga membentangkan spanduk warna putih dan besar yang bertuliskan 'Hentikan penindasan dan berikan kebebasan beragama untuk warga muslim Uighur di Xinjiang Cina'.

Ketua Umum HMI Cabang Kuala Kapuas Muhammad Rifa'i mengatakan, aksi solidaritas muslim Uyghur tersebut dilaksanakan serentak oleh HMI se Indonesia, karena sudah dinilai melanggar Hak Azasi Manusia (HAM).

"Kami menuntut Pemerintah Cina agar menghentikan penindasan dan memberikan kebebasan beribadah dan beragama kepada Muslim Uighur di Xinjiang Cina melalui aksi solidaritas ini," ucap Rifa'i kepada wartawan seusai aksi.

Selain itu, pihaknya juga meminta Pemerintah Indonesia agar ikut menyuarakan hal yang sama, yakni meminta secara langsung kepada Pemerintah Cina untuk menghentikan hal-hal yang dianggap melanggar HAM. "Sehingga ini jadi perhatian kita semua," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-2)

Berita Terbaru