Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Mataram Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tidak Ada Korban Jiwa Atas Ambruknya Betang Wisata Pantai Ujung Pandaran 

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 23 Desember 2018 - 20:20 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Ambruknya betang atau pendopo wisata Pantai Ujung Pandaran, Desa Ujung Pandaran, Kecamatan Teluk Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mengagetkan warga sekitar. Beruntung dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa maupun luka-luka. 

"Saya sempat kaget mengetahui kejadian tersebut. Namun saya tenang karena  tidak ada korban jiwa dalam robohnya betang wisata itu," ujar Kepala Desa Ujung Pandaran Aswinnor, Minggu (23/12/2018). 

Saat ini kondisi cuaca di sekitar sudah mulai kondusif dan aman. Warga sekitar dan juga pengunjung juga sudah diamankan dari lokasi tersebut. Dan meminta agar masyarakat mewaspadai dengan keadaan cuaca saat ini. 

"Alhamdulillah semua sudah aman, dan saya juga sudah meminta kepada masyarakat agar selalu waspada akan keadaan tersebut," kata Aswin. 

Dirinya juga meminta kepada masyarakat agar nantinya tidak terlalu banyak beraktivitas di tepi pantai. Karena bisa saja cuaca seperti yang sudah terjadi, kembali terulang. Sehingga membahayakan diri mereka. 

Sementara, pada Sabtu (22/12/2018) sekitar pukul 16.00 WIB terjadi angin kencang terjadi disekitar Pantai Ujung Pandaran. Akibat cuaca buruk tersebut, betang wisata pantai roboh dan mengalami kerusakan cukup parah. (MUHAMMAD HAMIM/B-5)

Berita Terbaru