Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Sibolga Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ratusan Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Barito Selatan

  • Oleh Uriutu
  • 31 Desember 2018 - 19:56 WIB

BORNEONEWS, Buntok – Sebanyak 190 personil gabungan mengamankan malam tahun baru. Demikian disampaikan Kapolres Barsel AKBP Wahid Kurniawan usai apel gelar pasukan pengamanan malam tahun baru, Senin (31/12/2018).

Personil gabungan tersebut terdiri dari Polri, TNI, Satpol-PP dan  Damkar, Dishub serta Dinas Kesehatan.

“Personil pengamanan tersebut dibagi didua tempat yakni distadion Sababilah dan dalam kota Buntok sendiri,” kata Wahid Kurniawan didampingi kabag Ops Kompol Mustofa.

Ia pun meminta kepada seluruh jajaranya untuk serius dalam melaksanakan kegiatan pengamanan malam ini hingga besok hari.

“Ini merupakan salah satu tugas setiap anggota Polri untuk memberikan pelayanannya semaksimal mungkin kepada warga masyarakat untuk mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas,” ucap dia. 

Ganguan tersebut, lanjut dia, sewaktu-waktu bisa saja terjadi, lakukan tugas dengan sungguh-sunguh, laporkan kegiatan secara berjenjang bila ditemukan hal-hal yang di curigai.

Turut hadir dalam apel persiapan pengamanan Waka Polres, Kompol Anak Agung Gde Wirata, Para Kabag, Kasat, Perwira dan jajaran Kapolsek serta serta seluruh personil gabungan yang terlibat sprint pengamanan. (URIUTU DJAPER/B-5)

Berita Terbaru