Aplikasi Pilkada Berbasis Web & Mobile Apps

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DKPP Sukamara Lakukan Vaksin Newcastle Desease

  • Oleh Norhasanah
  • 03 Januari 2019 - 20:10 WIB

BORNEONEWS, Sukamara- Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Sukamara melakukan vaksin Newcastle Desease (ND) atau tetelo.

"Vaksinasi ini kita lakukan  untuk mencegah penyebaran penyakit yang disebabkan virus. Di mana penyakit ini sering terjadi dan tidak mengenal musim," kata Kepala Bidang Peternakan DKPP Sukamara Syamsir Hidayat, Kamis (3/1/2018).

Menurut dia, penyakit tetelo atau yang lebih dikenal leher melintir dinilai sangat merugikan peternak. Sehingga perlu adanya upaya pencegahan dengan vaksinasi yang benar dan tepat.

"Dengan vaksin ND atau tetelo ini akan menyediakan ternak yang sehat serta meningkatkan produksi dan produktivitas ternak di Kabupaten Sukamar," ujarnya.

Pelaksanaan vaksin telah dilakukan sejak 2 Januari 2019. Vaksin akan dilakukan di seluruh kecamatan terhadap semua unggas milik masyarakat. (NORHASANAH/B-3)


TAGS:

Berita Terbaru