Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Balikpapan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Motor Tanker Namse Bangdzod Hilang Kontak Setelah Berlayar Dari Pelabuhan Sampit

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 06 Januari 2019 - 17:04 WIB

BORNEONEWS, Sampit- Motor Tanker (MT) Namse Bangdzod bermuatan crude palm oil (CPO) yang pada 27 Desember 2018 berlayar dari Pelabuhan Sampit dengan tujuan Jakarta, hilang kontak hingga saat ini. 

"Hingga saat ini kami masih lost contact dengan MT Namse Bangdzod," ujar Kepala Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Sampit Thomas Chandra, Minggu (6/1/2018). 

Posisi terakhir kapal tercatat di perairan ujung Karawang, arah Tanjung Priok. Namun, setelah itu tidak adalagi komunikasi lagi. KSOP Sampit belum mengetahui apakah ada kecelakaan atau tidak. Namun hingga saat ini masih melakukan pencarian dan memonitor keberadaan motor tanker tersebut.

"Direktorat Jenderal Perhubungan Laut (Ditjen Hubla), Kantor Syahbandar Tanjung Priok, Basarnas, KSOP Sampit, dan juga owner kapal, sedang mencari dan memonitor keberadaan kapal tersebut," ucap Thomas. 

MT Namse Bangdzod memiliki 12 crew. Terdiri dari seorang nahkoda dan 11 anak buah kapal (ABK). KSOP Sampit berharap tidak terjadi hal-hal yang tak diinginkan terhadap kapal tersebut. (MUHAMMAD HAMIM/B-3)

Berita Terbaru