Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tuban Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggota DPRD Apresiasi Upaya Pengungkapan Kasus Narkoba 

  • 11 Januari 2019 - 13:56 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Iswan B Guna , mengapresiasi atas upaya polres setempat mengungkap dan memberantas peredaran narkoba.

"Menyambut baik upaya pihak Polres Gunung Mas dalam mengungkap peredaran gelap narkoba di daerah ini," kata Iswan, Jumat (11/1/2019).

Menurut politisi Partai Demokrat itu, peredaran gelap narkoba dan obat-obatan terlarang hanya akan membawa dampak buruk untuk kehidupan masyarakat. Terkait hal tersebut, semua pihak harus bekerja sama memberantas peredaran narkoba.

"Masyarakat juga harus berperan aktif membantu menyampaikan informasi, bila mengetahui adanya penyalahgunaan narkoba," ingatnya.

Iswan mengharapkan, masyarakat agar menjauhi narkoba dan obat-obatan terlarang. (EPRA SENTOSA/B-5) 

Berita Terbaru