Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Inilah Kisaran Harga Tiket Pesawat di Bandara H Asan Sampit Setelah Alami Kenaikan 

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 14 Januari 2019 - 16:40 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Saat ini hampir seluruh penerbangan di Indonesia mengalami kenaikan tiket. Tidak terkecuali pada dua maskapai yang melayani beberapa rute di Bandar Udara (Bandara) H Asan Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim).

Harga tiket dua maskapai yang melayani penerbangan di Bandara H Asan Sampit mengalami kenaikan yang cukup signifikan. "Saat ini sudah mengalami kenaikan yang cukup tinggi dibandingkan sebelumnya," ujar Sekretaris Persatuan Agen Tiket Pesawat Sampit Seniwantoko, Senin (14/1/2019). 

Dirinya menjelaskan, untuk harga tiket dengan tujuan Sampit-Jakarta yakni berkisar Rp1,2 juta hingga Rp1,5 juta. Padahal normalnya Rp700 ribu hingga Rp800 ribu. 

Sedangkan untuk Sampit-Semarang Rp1 juta, normalnya hanya Rp700 ribu. Sementara dengan tujuan Sampit-Semarang Rp900 ribu hingga Rp1 juta, sebelumnya Rp700 ribu. "Kenaikan ini sudah dalam beberapa pekan terakhir," kata Seniwantoko. 

Dengan keadaan tersebut, pihaknya pun bingung. Apalagi saat ini tidak ada libur panjang seperti Natal, Tahun Baru, dan juga Lebaran. Namun harga tiket tetap tinggi. 

"Biasanya kenaikan tiket terjadi saat hari besar, tetapi di hari biasa seperti saat ini tiket ternyata juga naik," ungkap Seniwantoko. 

Dirinya berharap agar harga tiket bisa kembali turun dan normal seperti biasanya sehingga calon penumpang tidak lagi mengeluh. (MUHAMMAD HAMIM/B-2) 

Berita Terbaru