Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Peningkatan Sektor Pertanian Masih Banyak Kendala

  • Oleh Naco
  • 15 Januari 2019 - 15:56 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Ketua Komisi II DPRD Kotawaringin Timur, H Rudianur meminta agar komitmen pemerintah daerah dalam membangun sektor pertanian  harus maksimal. Karena hingga kini sektor pertanian itu masih banyak kendala.  

Begitu juga dengan pemasarannya. Sebab, pemasaran hasil pertanian ini kadang tidak ada jaminan kepastian harga. Dengan begitu hasil petani baik itu beras, sayur dan lain sebagainya akan menumpuk 

Lanjut dia, pola seperti ASN wajib beli beras lokal itu sudah bagus. Begitu juga dengan hasil lainnya misal perkebunan besar swasta wajib juga ikut serta serap hasil petani lokal. Dengan begitu akan ada jaminan di pasaran harga itu.

"Kita ingin ada komitmen, itu mulai dari infrastruktur pertanian, pemasaran hingga kepada bantuan pupuk kepada masyarakat yang terdaftar sebagai petani," kata dia, Selasa (15/1/2019).

Khusus di daerah selatan, kata dia, banyak yang fokus untuk menjadi petani. Di sana masih perlu jaminan ketersediaan infrastruktur jalan, irigasi hingga kepada pemasarannya.

Selain itu menurutnya, anggaran untuk pertanian juga harus jadi prioritas. Namun saat ini dia melihat anggaran untuk sektor pertanian masih kalah dibanding dengan anggaran untuk infrastruktur.  

Mestinya,  kata dia, harus dibarengi dengan besaran anggaran yang maksimal untuk menjawab aspirasi masyarakat terutama kalangan petani.(NACO/B-2)

Berita Terbaru