Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Malaka Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Sukamara Ikuti Video Conference dengan Gubernur Kalteng 

  • Oleh Norhasanah
  • 17 Januari 2019 - 14:10 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Wakil Bupati Sukamara Ahmadi bersama dengan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) mengikuti video conference dengan Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran terkait dengan kick off penandatanganan kontrak pengadaan barang dan jasa pemerintah kabupaten Sukamara tahun 2019.

"Jadi dengan acaranya kick off, penandatanganan kontrak ini baru pertama kalinya. Artinya kita secepatnya melakukan pengadaan barang dan jasa," kata Wakil Bupati Sukamara, H Ahmadi, Kamis (17/1/2019).

Menurut Ahmadi, melalui momen itu pula, maka tidak ada keterlambataan dalam  pengadaan barang dan jasa, baik dari proses lelang.

"Kita sudah dengar bersama, bahwa dari tanggal 31 Januari semuanya sudah menggunakan sistem RUP (Rencana Umum Pengadaan), jadi ini luar biasa sekali supaya cepat dalam proses pengadaan barang dan jasa," ujar Ahmadi.

Dalam video conference dengan Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran terkait dengan kick off, juga dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Sukamara Edy Alrusnadi dan Wakapolres Sukamara Kompol Rochmat Slamet dan benerapa tamu undangan lainnya. (NORHASANAH/B-2)

Berita Terbaru