Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Binjai   Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sengketa Lahan Warga dan PT KSS Diharapkan Ada Titik Temu

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 18 Januari 2019 - 14:02 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Asisten I Pemerintahan dan Kesra Setda Kapuas, Hidayatullah mengharapkan, permasalahan sengketa lahan antara masyarakat Desa Pantai, Kecamatan Kapuas Barat dan PT Kapuas Sawit Sejahtera (KSS), menemui solusi bersama.

"Kita berharap ada titik temu dan jalan keluar yang baik, sehingga terjalin kemitraan untuk kemajuan daerah," kata Hidayatullah, Jumat (18/1/2019).

Dia mengatakan, melalui mediasi yang difasilitasi pihaknya, agar persoalan kedua belah bisa diselesaikan dengan baik. Dan tidak ada yang dirugikan berdasarkan jalan keluar nantinya.

"Kami harapkan masyarakat, perusahaan dan pemerintah dapat terjalin hubungan dengan baik, dan saling menguntungkan semua pihak," tegas Hidayatullah.

"Untuk mendukung berjalannya pembangunan daerah, maka kita harapkan hasil terbaik," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-11)

Berita Terbaru