Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kuatan Singingi Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Pesan Wakil Bupati Kapuas Kepada Pegawai di Dinas Sosial

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 21 Januari 2019 - 16:06 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Wakil Bupati Kapuas Nafiah Ibnor dalam kunjungannya ke Kantor Dinas Sosial menyampaikan beberapa pesan kepada para pegawai. Terutama berkaitan dengan tugas pokok dan fungsi mereka sebagai abdi negara.

Menurut Wakil Bupati, organisasi harus dikuatkan. Sehingga  seluruh pegawai Dinas Sosial Kapuas  mencatat setiap pekerjaan.

"Bukan data tahun sebelumnya dan data tersebut harus dibuktikan dengan terjun langsung ke lokasi. Karena harus betul-betul dikuatkan dengan bukti yang nyata," ucap Nafiah Ibnor, Senin (21/1/2019).

Lebih lanjut, Wakil Bipati mengatakan, data terbaru dan terbukti sesuai kondisi di lapangan akan membuat program pemerintah supaya bisa semakin tepat sasaran.

"Intinya kita harus loyal dengan pekerjaan dan pelayanan kita. Apabila ada masalah kemukaan dengan atasan, musyawarahkan dan atasi secara bersama-sama," pesannya.

Kemudian, ditambahkannya harus ada kontroling, harus ada evaluasi dalam pekerjaan yang diperiksa oleh atasan. Dan uatlah pekerjaan sesuai dengan peraturan yang berlaku dan bersama-sama berjuang untuk Kapuas yang lebih maju.

"Perlu diperhatikan agar laporan pekerjaan harus dilampirkan dengan data benar dan terbaru, sehingga dapat dipertanggungjawabkan," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAB-3)

Berita Terbaru